PENGELOLAAN SAMPAH ORGANIK DENGAN MAGOT

Pada hari ini Senin tanggal 20 Juli 2020 di SMP 1 Pandak diadakan kegiatan pendampingan pengelolaan sampah organik dengan metode Magot. Kegiatan ini dilaksanakan atas kerjasama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bantul dan SMP 1 Pandak dengan menghadirkan nara sumber bapak Nasih Widya Yuwono, S.P. M.P. dari Fakultas Pertanian UGM. Acara diikuti oleh seluruh guru dan karyawan SMP 1 Pandak yang berbusana jawa karena bertepatan dengan HUT Bantul ke 189. Dalam kesempatan ini disampaikan bahwa potensi sampah organik disekitar sangat banyak sehingga dapat diolah dan dimanfaatkan sebagai sumber pakan ikan, sebagai kompos dan manfaat lain sehingga perlu adanya pengelolaan yang baik, Semoga acara ini bermanfaat bagi kemajuan kita semua, aamiin.


Nara Sumber Nasih Widya Yuwono, S.P., M.P
Kepala Sekolah Dr. Titik Sunarti Widyaningsih, M. Pd.
Ketua Tim Adiwiyata
Peserta
Praktek Magot

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *